Kali ini aku ingin bereksperimen dengan imajinasiku membuat cake keju yang dikukus dengan dilapisi selai nanas. Seperti sponge cake pada umumnya dengan pengocokan telur, gula dan emulsifier terlebih dahulu. Dan pembuatan selai nanasnya aku sengaja buat agak berair, ngga sekesat kalau untuk filling nastar. Rasa selainya pun dibuat manis asem, biar klop aja dengan rasa cake kejunya. (Tapi sayangnya nanas yang untuk garnish ngga bisa mulus ngupasnya...) :( . Penggunaan cream aku skip, karena memang sedang ingin membuat cake dengan paduan rasa buah yang segar. Dan benar saja, ketika aku mencicipi cake ini sepotong kecil, rasanya manis asem seger, cakenya sungguh lezat dan lembut. Apalagi setelah menginap esok harinya... hmmm... it's very good taste.
Buat yang mau coba resepnya, ini dia...
Bahan :
- 130 gr terigu protein sedang
- 30 gr susu bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 6 butir telur
- 150 gr gula pasir
- 1/2 sdt emulsifier
- 90 gr keju, parut halus
- 50 ml susu cair putih
- 100 gr white cooking chocolate, potong-potong kecil
- 75 gr butter
- selai nanas secukupnya
Cara membuatnya :
- Panaskan susu, masukkan keju, aduk hingga lembut. Masukkan butter & white cooking chocolate, aduk rata. Sisihkan.
- Kocok telur, gula pasir & emulsifier, hingga mengembang dan kental.
- Masukkan terigu, susu bubuk & baking powder dengan cara diayak sedikit demi sedikit, aduk perlahan hingga rata.
- Tambahkan campuran susu cair & keju, aduk hingga rata.
- Tuang adonan ke dalam loyang yang telah dioles margarin & dialasi kertas roti.
- Kukus dengan api sedang selama 45 menit hingga matang.
- Setelah cake dingin, belah melintang untuk membagi cake menjadi dua. Oles dengan selai nanas agak tebal. Tutup dengan belahan cake yang lain. Taburi keju parut, potong-potong.